• Sistem Informasi Akademik Mhs
  • Sistem Informasi Kepegawaian
  • Penerimaan Mahasiswa Baru
  • Sistem Informasi Akad. Dosen
Cari
  • Home
  • Tentang Kami
    • Struktur Organisasi
    • Visi, Misi dan Tujuan
  • Informasi
    • Berita
    • Agenda
    • Pengumuman
    • Download
    • Akreditasi
  • Gallery
    • Foto
    • Video
  • Tim P2M
  • Publikasi

  • Home
  • Informasi
  • Berita

Lewat Pengabdian Kepada Masyarakat, Dosen Dan Mahasiswa Lakukan Kolaborasi dalam Penguatan Ketahanan Remaja Melalui Pendidikan Seksualitas di Thamavitya Mulniti School Thailand

Kategori : Akademik
Tanggal : 23 Oktober 2024
Dibaca : 1731 Kali

Panyabungan – Rabu, 23 Oktober 2024.  Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) merupakan bagian dari Tri Dharma Perguruan Tinggi dan tanggungjawab civitas akademika kepada masyarakat. Dalam rangka memperkuat implementasi Tri Dharma Perguruan Tinggi dan memperluas jaringan kerjasama internasional, Fakultas Kesehatan Masyarakat (FKM) UIN Sumatera Utara berkolaborasi dengan Fakultas Ekonomi (FE) STAIN Madina melakukan pengabdian ke Sekolah Thamavitya Mulniti School, Thailand dengan judul pengabdian “Penguatan Ketahanan Remaja Terhadap Kekerasan Seksual Melalui Intervensi Pendidikan Seksualitas Komprehensif”.

Kekerasan seksual menjadi masalah serius yang dapat terjadi di berbagai lapisan masyarakat. Konsep pencegahan kekerasan seksual merupakan tindakan preventif yang dapat mencegah terjadinya kekerasan dan perilaku menyimpang khususnya pada remaja sebagai generasi masa depan bangsa. Untuk itu, diperlukan pendidikan sebagai bentuk upaya penguatan ketahanan remaja dalam mencegah kekerasan seksual melalui kegiatan pengabdian ini.

Kegiatan ini dilaksanakan oleh Bapak Putra Apriadi Siregar, SKM., M.Kes selaku Kepala Pusat Pengabdian Kepada Masyarakat LPPM UIN SU, Bapak Rapotan Hasibuan, SKM., M.Kes selaku ketua pengabdian dan dosen FKM UIN SU, Ibu Siti Kholijah, M.E selaku Dosen Fakultas Ekonomi STAIN Madina, dan Nuraisyah Wulandari Panjaitan selaku mahasiswa FKM UIN SU.

Kegiatan pengabdian ini bertujuan untuk mengembangkan program pendidikan seksualitas komprehensif yang efektif untuk meningkatkan pemahaman dan keterampilan remaja di Thamavitya Mulniti School dalam menghadapi, mencegah, dan mengatasi kekerasan seksual serta meningkatkan kesadaran akan pentingnya perlindungan diri remaja terhadap kekerasan seksual.

Kegiatan ini mendapatkan sambutan hangat dari Pihak Sekolah yang terdiri dari H. Abdur Rohman Topa selaku Pimpinan Yayasan Thamavitya Mulniti School, H. Razi Ben Sulong selaku Kepala Sekolah, dan ustadz Arfan Mafa' selaku pengajar serta bagian Humas Ma'had. Pimpinan Yayasan Thamavitya Mulniti School menyampaikan rasa bangga atas kehadiran tim pengabdian dalam memberikan edukasi dan pendidikan seksualitas untuk mencegah kekerasan seksual pada remaja.

“Kami semua sangat menerima kehadiran bapak dan ibu untuk melakukan edukasi dan sosialisasi. Besar harapan kami dengan adanya kegiatan ini, siswa-siswa di Thamavitya Mulniti School dapat terhindar dari perbuatan negatif dan menjauhi perbuatan zina yang dilarang oleh agama”.

Pengabdian ini dilakukan dengan berbagai kegiatan yaitu sambutan pihak sekolah dan tim pengabdian, pemberian pre-test kepada siswa, pemaparan materi dan game edukasi, dan diakhiri dengan pemberian post-test. Game edukasi menggunakan media yaitu Permainan Ular Tangga yang memuat pesan-pesan edukasi pendidikan seksual pada remaja. Pada kegiatan ini, siswa dibagi menjadi beberapa kelompok untuk menyelesaikan tantangan hingga selesai. Keseruan belajar sambil bermain membuat siswa-siswi antusias dalam mengikuti kegiatan ini.

Melalui kegiatan pengabdian ini, FKM UIN SU dan FE STAIN Madina

menunjukkan komitmen dalam kolaborasi sekaligus memberikan ruang bagi para dosen dan mahasiswa untuk berkontribusi dalam melakukan pengabdian kepada masyarakat. Semoga kegiatan ini dapat memberikan manfaat dan mendorong perubahan ke arah yang lebih baik dengan adanya peningkatan pengetahuan dan perubahan perilaku.

Ayo Semangat ! STAIN MADINA Menuju IAIN. (Tim Humas)

Share To :

Sistem Informasi

  • Sistem Informasi Akademik Mahasiswa
  • Sistem Informasi Dasboard Dosen dan Pegawai
  • Publikasi Jurnal STAIN Madina
  • Sistem Informasi Akademik Dosen

Berita Terbaru

  • STAIN Madina Gelar Seminar Nasional tentang Inovasi Kurikulum dan Perangkat Pembelajaran OBE
    25 Oktober 2025
  • AICIS+ 2025 Digelar di UIII Depok, Forum Islam Internasional Ini Soroti AI dan Ekoteologi!
    24 Oktober 2025
  • Menag Raih Peringkat Tertinggi Kinerja Menteri Versi Alvara
    24 Oktober 2025
  • STAIN Mandailing Natal Gelar Puncak Hari Santri 2025: Hadirkan Syaikh Abdou Ibrahim dari Al-Azhar Kairo Mesir Bahas Ekoteologi Islam dan Moderasi Beragama
    23 Oktober 2025
  • Dua Momen Penting di STAIN Madina: Pelantikan PPPK dan KORPRI Tandai Semangat Baru ASN
    23 Oktober 2025
  • STAIN Mandailing Natal Gelar Apel Peringatan Hari Santri Tahun 2025
    22 Oktober 2025
Berita Lainnya

Agenda Terbaru

Agenda Lainnya

Kategori Berita

  • Akademik
  • Kampus
  • Prestasi
  • Kemahasiswaan

© 2020 STAIN MADINA