STAIN Mandailing Natal Siap Sambut 360 Peserta dalam Ujian SSE UM PTKIN 2024
- Kategori : Akademik
- Dibaca : 675 Kali
Panyabungan - Senin, 24 Juni 2024. STAIN Mandailing Natal tengah menggelar Ujian Masuk Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri (UM PTKIN) tahun 2024 dengan sistem seleksi elektronik (SSE) yang akan diikuti oleh 360 peserta. Dibagi dalam 3 sesi setiap harinya, ujian ini dijadwalkan berlangsung selama enam hari, mulai tanggal 24 s/d 30 Juni 2024.
SSE merupakan rangkaian seleksi Penerimaan Mahasiswa Baru pada PTKIN dalam rangka mencari calon mahasiswa yang kompeten dan berpotensi unggul sebagai bentuk inovasi teknologi untuk memastikan proses seleksi lebih transparan dan efisien.
Pemanfaatan teknologi dalam ujian ini diharapkan dapat meningkatkan akurasi penilaian dan memberikan pengalaman yang lebih baik bagi peserta.
Untuk mendukung hal tersebut, STAIN Mandailing Natal telah melakukan berbagai persiapan, mulai dari penyediaan fasilitas dan infrastruktur yang memadai hingga pengaturan teknis yang ketat untuk menjamin kelancaran pelaksanaan ujian.
Para peserta diharapkan datang dengan persiapan maksimal dan mematuhi semua peraturan yang telah ditetapkan sesuai dengan jadwal pada kartu peserta mereka.
Ketua STAIN Mandailing Natal, Prof. Dr. H. Sumper Mulia harahap, M.Ag, mengungkapkan optimisme dan harapannya terhadap pelaksanaan ujian ini.
"Tim STAIN Mandailing Natal telah melakukan persiapan yang matang untuk memastikan kelancaran ujian SSE UM PTKIN. Harapan kita bersama seluruh peserta dapat menunjukkan kemampuan terbaik mereka dan mencapai hasil yang memuaskan," ujar Dr. Prof. Sumper.
Ayo Semangat! STAIN MADINA Menuju IAIN. (Tim Humas)